Address
Jl. Singgalang Raya, Candisari, Kota Semarang Jawa Tengah 50122
Phone
082134323833
Email
Gemilangmulyaraya@gmail.com

Elektabilitas Bakal Calon Bupati Wonosobo Disurvei

Diterbitkan Jum'at, 18 Oktober 2024

Direktur Survei Indo Survey Network (ISN), Wawan Haryono mengatakan dalam pekan ini akan dilakukan ekspose hasil survey di Wonosobo. survey yang telah diakukan terkait dengan Pemilu Kepala Daerah 2015 mndatang.

“Kami akan paparkan hasilnya minggu ini. Saat ini masih dalam proses olah data,” papar Wawan pada Wonosobo Ekspres.

Tujuan ISN melakukan survey, sepeti dipaparkan Wawan, adalah Mendapatkan gambaran awal dinamika politik, isue lokal yang terjadi di Kabupaten Wonosobo saat ini, serta mengidentifikasi tingkat kepercayaan dan preferensi masyarakat terhadap pemimpin saat ini. Selain itu juga untuk mengidentifikasi Popularitas, Akseptabilitas dan Elektabilitas Bakal Calon Bupati Wonosobo (2015 – 2020), mendapatkan gambaran korelasi Pemilu legislatif 2014 dan Pemilu Presiden 2014 terkait dengan potensi awal keterpilihan dalam Pemilukada 2015 dan untuk mengukur pengetahuan masyarakat terhadap segala hal yang terkait dengan Pilkada Wonosobo 2015.

Selain itu, Wawan mengatakan bahwa surveinya juga dimaksudkan untuk mengukur kriteria pemimpin Wonosobo yang diinginkan masyarakat.

“Kami juga akan lihat bagaimana respon masyarakat terhadap pemimpin saat ini dari sisi kedekatatan dengan masyarakat maupun dari sisi kinerja nya,” Jelas Wawan, Rabu(1/7).

Terkait dengan proses Pilkada, ISN juga akan melihat bagaimana pendapat responden terhadap money politik dan seberapa besar pengaruhnya pada sikap politik masyarakat Wonosobo.

Selama sepekan terakhir, Lembaga ISN telah melakukan survey persepsi masyarakat terhadap dinamika politik menjelang pemilukada Kabupaten Wonosobo. Survey yang dilaksanakan selama 7 (tujuh) Hari  dari tanggal 24 s/d 30 Juni 2015 itu mengambil jumlah Sampling sebanyak 550 Responden.

Adapun Metode  penarikan sampling menggunakan Proportional Random Sampling yang dipadukan dengan Stratifield Random Sampling dengan asumsi keragaman sample mengacu Data Wonosobo Dalam Angka 2014 dan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu Presiden 2014 versi KPU (www.kpu.go.id).

Penentuan titik acuan sampling berbasis kecamatan, untuk kemudian melakukan pengambilan data pada responden  yang terpilih secara acak setiap Desa/Kelurahan. Dalam menjamin tingkat akurasi data dan meminimalkan kesalahan (error), ditetapkan tingkat kepercayaan survei (confidence level interval) sebesar 95% dan Margin Of Error (MOE) +/- 4,26 %. Hasil Survei menggambarkan Kondisi saat ini, dan bisa berubah seiring pergerakan Kandidat/Isue/Team Sukses & variable lainnya. (win)

 

sumber: https://wonosoboekspres.wordpress.com/2015/07/01/elektabilitas-bakal-calon-bupati-wonosobo-disurvei-isn/